Kamis, 26 April 2012

Lagu Untukmu


Lagu ini saya ciptakan untuk mengenang perjuangan Gitasesa Wanda Cantika (Keke) juga sebagai tanda terima kasih saya pada Keke yang telah banyak memberikan inspirasi untuk hidup saya.
Malam itu saya membaca kembali Novel Surat Kecil Untuk Tuhan, lalu saya langsung termenung dan terlintas dalam pikiran untuk membuat lagu untuk Keke, dan akhirnya saya mulai berpikir dengan keras agar dapat mencapai itu, dan akhirnya saya dapatkan liriknya tapi saya revisi ulang sebanyak empat kali, sampai pukul 00.00 saya masih mengutak atik lagu itu dan pada akhirnya saya dapatkan lirik yang cocok dan nada yang cocok.

Pagi harinya, saya merekam lagu saya dan diperdengarkan pada Indri, ya dia cukup bagus juga suaranya, rencana saya akan menyanyikan lagu itu bareng dia, kami bercanda ria dulu sebelum pada sore harinya kami mulai serius pada lagu itu, yup enak ternyata saya dapatkan feel saat bernyanyi dengan dia, latihan kami belum selesai sehabis isya pulang dari masjid kami melanjutkannya kembali sampai 10 kali pengulangan dan kami dapatkan semua yang dibutuhkan.

Keesokan harinya di pagi hari saya langsung pergi ke rumah indri untuk berlatih kembali dan langsung merekamnya, sampai jam 10 kami berlatih dan  sekitar pukul 10.15 kami langsung merekam suara kami, rekaman yang pertama buruk, kedua lumayan dan ketiga lah yang kami gunakan untuk segera dipublikasikan. 

Inilah lagu yang saya buat untuk Gitasesa Wanda Cantika (Keke) juga semua yang berhubungan dengan Surat Kecil Untuk Tuhan.

Judul               : Perjalanan Hidupku
Penyanyi        : Cici Novitalia Gani Feat. Indri Oktaviany
Ciptaan           : Cici Novitalia Gani

Hidup itu indah …
Saat kau membuatnya indah
Hidup itu sulit …
Saat cobaan datang tanpa ketabahan.

Air mata ini mulai mengalir..
Saat anak itu bertanya mengapa ?
Lukaku semakin meradang
Saat mahkotaku mulai menghilang

Air mataku kembali mengalir
Bukan karena anak itu
Bukan juga karna mahkotaku
Aku lepas dari semua bebanku
Cobaan yang tlah Dia berikan
Untuk hidupku …

Air mata itu belumlah usai
Lukaku kembali meradang
Cobaan itu kembali datang.

Aku tahu ini saatnya
Aku pergi tinggalkan semua
Meninggalkan kenangan dan senyum mereka

Mudah-mudahan semua yang mendengar suka dan maaf jika kurang bagus, hm pengalaman pertama nih harap dimaklum ya saya nekad karena saya cinta Keke dan Surat Kecil Untuk Tuhan, ini salah satu bentuk kecintaan saya pada Keke dan Surat Kecil Untuk Tuhan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar